Sudah tau game cashflow101? bagi yang belum tau, cashflow101 adalah game buatan Robert Kiyosaki. Cara memenangkan game ini mudah saja, cukup menambah passive income sebesar $50,000 atau dengan "membeli" mimpi kita selama ini.
Nah untuk bisa menang, kita diharuskan jadi orang kaya. Harus juga bersifat financial freedom. Harus masuk ke jalur fast track supaya bisa wujudin mimpi-mimpi kita, dan supaya menjadi super kaya.
Gimana caranya ke fast track? simple, passive income (passive income lho, bukan sekedar income, apalagi salary) harus melebihi expenses kita. Nah makanya biasain sisa penghasilan kita digunakan untuk investasi, untuk menambah passive income. Lebih jelas tentang game ini kunjungi www.cashflow101game.com
Nah kembali ke laptop, saya baru main game ini kurang lebih 1,5 tahun yang lalu. Pengalaman menarik, karena di debut pertama saya langsung mencetak kemanangan. Gak tanggung-tanggung yang saya kalahkan langsung sang juragan pulsa kita, Pak Masbukhin Pradhana (hehehe boleh donk bangga dikit walau menangnya cuma karena beruntung).
Beberapa bulan kemudian dapet wejangan dari guru, Pak Roni, yang mengatakan harus sesering mungkin memainkan game cashflow ini. Karena akan membentuk mindset kita katanya. Berbekal pesan beliau, akhirnya kita beli deh game ini, dan hampir main setiap hari kala itu.
Setiap semangat berwirausaha mengalami penurunan, bermain cashflow sangat efektif untuk mendongkrak semangat itu lagi. Tertarik dengan hal ini, rekan saya dari TDA, Pak Asep, menginginkan agar game ini dimainkan secara rutin di komunitas. Yo wis ngikut aja deh..
Saya sendiri sangat terbuka jika ada pembaca yang ingin bermain bersama kami. Feel free aja ok!
Salam Funtastic!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar